Model Sistem Komunikasi & Manajemen Basis Data

on Selasa, 27 November 2012


Model Sistem Komunikasi

Tujuan utama sebuah sistem komunikasi adalah untuk mentransfer informasi dari satu titik, dalam suatu waktu dan tempat, yang disebut juga Sumber Informasi (Source) ke suatu titik lain yaitu titik Tujuan (Destination). Gambar di bawah ini memperlihatkan elemen - elemen sebuah sistem komunikasi :


Ada tiga bagian penting pada setiap sistem komunikasi, yaitu pemancar, penerima, dan kanal komunikasi. Pemancar melakukan suatu proses supaya sinyal yang ditransmisikan sesuai dengan karakteristik kanal komunikasi yang digunakan untuk mendapatkan transmisi yang efisien. Atau dengan kata lain pemancar mempunyai fungsi untuk menyiapkan sinyal informasi yang akan dikirim sedemikian rupa sehingga bisa mengatasi hambatan yang diberikan oleh kanal. Proses yang dilakukan dalam pemancar antara lain modulasi dan coding.
Kanal transmisi adalah media elektrik yang menjembatani jarak antara sumber dan tujuan komunikasi. Media ini bisa berupa kawat tembaga, kabel koaksial, udara (radio), serat optik atau media lainnya. Setiap kanal memberikan rugi-rugi transmisi atau redaman, sehingga daya sinyal berkurang dengan peningkatan jarak.
Sedangkan penerima berfungsi untuk melakukan proses pada sinyal keluaran dari kanal untuk memperoleh kembali sinyal pesan/informasi. Karena adanya pengaruh noise, distorsi dan interferensi, sinyal yang diperoleh kembali tidak persis sama dengan aslinya. Operasi yang dilakukan pada penerima antara lain penguatan, demodulasi dan decoding untuk membalikkan proses yang dilakukan pada pemancar dengan kesalahan sekecil mungkin. Filtering juga salah satu fungsi penting yang dilakukan oleh penerima.
Untuk informasi yang berupa besaran bukan listrik diubah menjadi besaran listrik dengan menggunakan transducer. Proses ini terjadi pada bagian pemancar. Sedangkan pada bagian penerima terjadi proses sebaliknya, dimana besaran non-listrik diubah menjadi besaran listrik. Transducer yang dipergunakan antara lain microphone, speaker, kamera, atau tabung CRT.
Beberapa istilah komunikasi adalah :
  • Informasi adalah entitas yang disampaikan dan memiliki makna/arti.
  • Pesan (Message) adalah bentuk fisik dari informasi.
  • Komunikasi adalah proses penyampaian informasi dari pengirim ke penerima.
  • Telekomunikasi adalah komunikasi jarak jauh dimana harus dipergunakan alat-alat bantu.
  • Sistem Komunikasi adalah perpaduan prosedur dan peralatan dalam proses penyampaian informasi dari pengirim ke penerima.

Entropi & Redudansi

Dalam Sistem manajemen basis data (database management system, DBMS), atau kadang timbul berbagai permasalahan khususnya dibidang “Data” . Diantaranya adalah istilah:

1.      Redudansi, yaitu kejadian berulangnya data atau kumpulan data yang sama dalam sebuah database yang mengakibatkan pemborosan media penyimpanan. Sebenarnya redudansi sendiri adalah hal yang bisa diramalkan (predictable) atau konvensional dalam pesan. Misalkan Jika saya berjumpa dengan seorang teman di jalan dan berkata “Helo”, maka saya memiliki pesan yang sangat bisa diramalkan atau redundan (Highly predictable, highly redundant). Kaitannya dengan pengertian pertama ialah pesan tersebut memang sudah bisa terlamalkan dari awal kerena pesan tersebut memang sering terpakai (berulang-ulang) akan tetapi memang pesan tersebut penting disampaikan untuk memperbaiki komunikasi.
2.      Entropi, yaitu konsep acak, di mana terdapat keadaan yang kemungkinannya tidak pasti. Entropi timbul jika prediktabilitas/kemungkinannya rendah (low predictable) dan informasi yang  ada tinggi (high information). Berbeda dengan redudansi yang dipandang sebagai sarana untuk memperbaikai komunikasi, entropi dipandang sebagai suatu masalah dalam komunikasi. Biasanya dikaitkan dengan khalayak yg mempunyai tingkat homogenitas tinggi/spesifik.


Referensi :
http://id.wikipedia.org/wiki/redudansi
http://ilmukomputer.com/entropi/&/redudansi
http://id.wikipedia.org/wiki/model/sistem/komunikasi
http://id.wikipedia.org/wiki/komunikasi


Nama     : Bryant Varel Purba
N p m    : 19111194
Kelas    : 2 KA 43

1 komentar:

Unknown mengatakan...

Visit Us sgt menarik tngktkan lg

Posting Komentar

Followers